LAMPUMERAHNNEWS.ID - Pengaruh politik ulama sedikit menonjol ketika ulama dijadikan salah satu proxy dalam suksesi dalam pemilihan presiden. Berkenaan dengan pengaruh ulama dalam pengambilan kebijakan publik.Respons tokoh masyarakat terkait kiprah politik ulama dalam kontestasi politik di Pemilu 2024 pada dasarnya sangat apresiatif, hanya saja diakui peran dan pengaruh yang dimainkan oleh ulama selama ini .Oleh karena itu, semuanya mengharapkan maksimalisasi peran ulama dalam dunia politik di Pemilu 2024 dengan mendorong ulama yang punya kapasitas dan integritas untuk terlibat aktif kontestasi politik serta memberikan pengaruh dalam pengambilan kebijakan publik di Pilpres 2024.
Seorang pemimpin harus mempunyai peran sentral sekaligus menjadi panutan bagi masyarakatnya. Pemimpin memiliki hak, wewenang dan juga kewajiban untuk memutuskan berbagai perkara dan permasalahan yang bersentuhan dengan masyarakat. Keadilan dan perhatiannya terhadap masyarakat akan menjadikan wilayah yang ada dibawah kepemimpinannya menjadi wilayah yang baik dan sejahtera.
Forum Ulama Santri Indonesia (FUSI) adalah Forum yang berisikan para tokoh
ulama, cendekiawan dan para santri se indonesia yang selama ini berjalan
dalam komunikasi antara ulama dan Tokoh NU, dengan
semangat Hubbul wathon minal Iman (cinta tanah air adalah bagian dari
iman).
dalam hal ini FUSI akan bergerak untuk ikut dalam berbagai aktivitas yang
memiliki kontribusi bagi bangsa dan negara.
Pada Konsolidasi Relawan Repro Prabowo bersama FUSI dan Komunitas yang berlangsung di Dukuh Atas,Jakarta Pusat.Selasa (26/9).
Gus Syaifuddin sebagai Ketua Forum Ulama Santri Indonesia menyampaikan orasi politik dan dukungannya untuk Prabowo Subianto.
"Dari tiga kandidat presiden yang maju di 2024 ,tapi sosok yang paling mampu menyatukan Indonesia yang mampunyai keberanian itulah yang mampu mempersatukan Indonesia maka kami FUSI memilih Pak Prabowo kemampuan berpikir dan mampu membawa Indonesia tidak terjebak dalam pertarungan Global hanya orang yang berani dan selesai dengan dirinya sendiri sosok Pak Prabowo menurut kita cocok.Orang yang Legowo seperti beliau lah yang mampu mempersatukan Indonesia,Inilah Alasan Presiden 2024."tegas Gus Syaifuddin.