Iklan

Klik Ternak

Diduga Kurang Transparan, Puluhan Mahasiswa Unjuk Rasa di Gedung Perumda Bagasasi

lampumerahnews
Selasa, 16 Januari 2024, 22.03 WIB Last Updated 2024-01-16T15:03:27Z


LAMPUMERAHNEWS.ID
– Selasa, 16 Januari 2024. Puluhan Mahasiswa berkumpul dan melakukan aksi unjuk rasa di depan Gedung PERUMDA Bagasasi Kabupaten Bekasi. Mahasiswa tersebut tergabung dalam Gerakan Rakyat Anti Korupsi (GRASI).


Dalam orasinya Bung Nager selaku Korlap Aksi menyebutkan bahwasannya Direktur PERUMDA tidak transparansi dalam penggunaan dana dan penyertaan modal yang tidak transparan dalam anggaran tersebut.


“Kami turun didepan gedung PERUMDA Tirta Bhagasasi Kabupaten Bekasi pada siang ini merupakan adanya kejanggalan di dalam tubuh PERUMDA di masa kepemimpinan Usep Rahman mulai dari hasil pendapatan modal usaha hingga hasil kekayaan Dirut PERUMDA Tirta Bhagasasi yang melebih pendapatan," Ujarnya.


Hal senada juga di ungkapkan oleh Erik selaku Jenlap aksi, " bahwa sejauh ini ada beberapa kejanggalan di tubuh PERUMDA Bhagasasi yakni mulai dari penggunaan dana penyertaan modal yang dinilai kurang transparasi di mata publik maka hal ini yang membuat kami geram,"Tutupnya.


Beberapa masa aksi juga menyampaikan bahwasannya ini salah satu adanya dugaan tindakan kasus korupsi yang dimana kasus tersebut harus di usut tuntas hingga ke akar akarnya.


Adapun beberapa tuntutan yang di sampaikan oleh masa aksi yakni:


1. Mendesak direktur PERUMDA Bhagasasi untuk transparansi dalam pengunaan dana penyertaan selama kepemimpinan

2. Mendesak kejaksaan negeri Bekasi untuk audit penggunaan anggaran penyertaan modal PERUMDA Bhagasasi

3. Mendesak kejaksan Negeri Bekasi untuk panggil dan periksa direktur PERUMDA Bhagasasi atas dugaan melakukan tindakan pidana pencucian uang


(Red)

Komentar

Tampilkan

Terkini