Iklan

Klik Ternak

Demi Memperkuat Kapasitas Kehumasan Bawaslu Jakarta ajak media aktif berikan saran dan kritik

lampumerahnews
Minggu, 16 Juni 2024, 12.04 WIB Last Updated 2024-06-16T05:04:56Z

 




LAMPU MERAH NEWS. ID

Jakarta - Untuk  mengoptimalkan pengelolaan penguatan kapasitas kehumasan dan  media , Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Daerah Khusus Jakarta menggelar kegiatan  Penguatan Kapasitas Kehumasan dengan tema

" Sinergi Kehumasan Bawaslu dengan Media dalam mensukseskan pilkada tahun 2024" , di bilangan Hotel Jakarta Barat. (15/6). 

 

Kegiatan 2 hari yang di gelar Bawaslu Jakarta mengundang narasumber dari media IDN Times dan Kompas guna memberikan edukasi penulisan naskah berita dan informasi lain nya. 


Quin Pegagan Komisioner Divisi Humas dan Datin katakan " Kegiatan kali ini bertujuan untuk  meningkatkan Kapasitas komisioner yang memangku di bidang Humas dan Datin baik di tingkat kota, kecamatan dan juga para staff-staff ." Kata Quin di sela-sela kegiatan.


Menurut Quin  kinerja teman-teman Bawaslu dalam hal penyajian informasi publik banyak yang harus di perbaiki di mantapkan lagi .

" kita tidak boleh terlena dengan berita pujian dan kita juga tidak boleh menutup diri atas masukan dan saran yang ada , karena itulah penting nya memperbaiki kinerja teman-teman Bawaslu baik di tingkat Provinsi, kota dan juga Kecamatan. "tuturnya.


Peran Media sebagai tools harus lebih di aktifkan dan di masifkan yang nantinya akan memberikan informasi yang bermutu dan tentunya bermula dari pelaku-pelaku di dalam pengawasan baik di kota baik pun di kecamatan . 


Menyinggung keaktifan grup whatsapp yang telah di bentuk Bawaslu dengan melibatkan beberapa rekan-rekan media di dalam nya selama ini berjalan kurang optimal. " Ya selama ini grup whatsapp yang terbentuk antara Bawaslu DKI dengan teman-teman media memang terlihat sepi, artinya memang kami kurang memberikan informasi baik dalam bentuk rilis atau sebagai, kedepan kami juga butuh support dan dukungan rekan-rekan media ikut memberi saran kritik dan masukan kepada kami di Bawaslu DKI maupun kota, agar keintiman komisioner Bawaslu dengan media terjalin dengan baik apalagi untuk mengawal jalannya proses pemilihan gubernur mendatang. "imbuhnya.

Komentar

Tampilkan

Terkini