LAMPUMERAHNEWS.ID
Jakarta - International Expo (JIEXPO) kembali menggelar Jakarta Fair Kemayoran 2024, salah satu pameran dagang dan festival terbesar yang menjadi etalase produk unggulan Indonesia.
Berlangsung selama 33 hari, mulai 12 Juni hingga 14 Juli 2024, Jakarta Fair merayakan Hari Ulang Tahun ke-497 Jakarta dan merupakan penyelenggaraan Jakarta Fair ke-55 sejak 1968.
Tahun ini, Jakarta Fair mengusung tema "Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional Bersaing di Pasar Dunia" dengan subtema "Galakkan Inovasi, Industrialisasi, dan Kreativitas Maksimal".
Diikuti oleh 2.550 perusahaan dengan 1.550 stan, acara ini menampilkan komposisi 60 persen sektor swasta dan 40 persen UMKM.
Marketing Director PT Jakarta International Expo, Ralph Scheunemann, menekankan peningkatan partisipasi UMKM dan dominasi kendaraan listrik di sektor otomotif.
"Tahun ini, otomotifnya naik almost naik sampai seratus persen dibanding tahun kemarin. Memang kendaraan otomotif didominasi oleh kendaraan listrik baik motor maupun mobil. Karena kita dukung, kita lihat ke depannya memang industri otomotif akan mengarah ke sana," ujar Ralph pada konferensi pers Jakarta Fair di Kemayoran, Jakarta, Kamis (6/6).
Panitia sendiri juga menyajikan parade karnaval, wahana anak, kontes Miss Jakarta Fair, dan pesta kembang api. Dengan target pengunjung di atas 6 juta orang, Jakarta Fair 2024 menargetkan transaksi di atas Rp7,5 triliun.
"Target kita tahun ini di atas Rp7,5 triliun. Itu angka angka yang bisa kita pertanggungjawabkan, bisa kita monitor. Tapi saya yakin banyak sekali transaksi transaksi setelah Jakarta Fair, itu yang lebih penting," ucap Ralph.
Untuk jam buka pameran juga akan dibuka setiap hari.
- Senin-Jumat: 15.30-22.00 WIB
- Sabtu-Minggu: 10.00-22.00 WIB
Untuk Harga tiket sendiri dikenakan Rp40 ribu untuk weekdays dan Rp50 ribu untuk weekdays dan sudah mulai bisa dipesan per tanggal 6 Juni 2024 secara online.
General Manager Operation, PT Jakarta International Expo, Oki Setiawan menyampaikan bahwa ada perubahan mengenai harga tiket. Sebelumnya Jumat dikategorikan sebagai weekend, tapi per tahun ini dikategorikan sebagai weekdays.
Sebelum pergi ke PRJ, ada baiknya traveler menyimak beberapa tips berikut supaya selama di sana bisa tetap nyaman dan tenang melihat-lihat keramaian yang ada, di kutip dari beberapa sumber.
Berikut 8 Tips Berkunjung ke Pekan Raya Jakarta:
1. Jangan pergi Sabtu dan Minggu sangat ramai pengunjung.
2. Lebih baik gunakan transportasi umum, seperti bus Transjakarta untuk menuju area JIEXPO.
3. Lebih baik jangan gunakan mobil pribadi atau motor karena parkir penuh bahkan harus parker di gedung sekitar. Bila memang bawa kendaraan pribadi, datanglah pagi sebelum pameran buka (weekend) atau sebelum jam 15.30 pada hari biasa.
4. Beli tiket online, nantinya tiket akan di kirim lewat email masuk tinggal scan barcode. Kalau beli tiket on the spot mengantri panjang dan sediakan uang tunai.
5. Bawa uang tunai yang cukup, akibat penuh pengunjung kadang sinyal HP kurang baik menyulitkan pembayaran online.
6. Ada undian berhadiah, jadi catat no tiket untuk ikut undian.
7. Sebagaimana keramaian, pasti akan ada banyak copet, maka pengunjung harus hati-hati dengan dompet dan HP mereka.
8. Rute Transjakarta ke JIEXPO bisa naik Rute 2C (Balaikota-JIExpo Kemayoran) Rute PRJ1 ( Kemayoran) Rute PRJ2 (Matraman Baru-JIExpo Kemayoran).
(Dali)