Lampu merah news.id
Jakarta - Pada rapat bakal calon kepala daerah dari Partai PDI-P yang di gelar pada, Kamis 22 Agustus 2024 di kantor DPP PDI-P, Jl Menteng Jakarta Pusat, sekretaris Jenderal PDI-P "Hasto Kristianto sebutkan 6 pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang di umumkan oleh Megawati Soekarno Putri.(22/8/24 )
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, " tadi di bacakan ada 6 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang diumumkan PDIP hari ini. Keenam pasangan tersebut meliputi Provinsi Jambi, Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Bali, Papua Tengah, dan Papua Selatan, untuk Jakarta kita tunggu keputusan Ibu Jenderal Megawati Soekarno Putri, kata Hasto di kantor DPP PDI-P. (22/8/24).
Hasto juga sampai kan kepada awak media untuk calon pilkada di Jakarta Megawati akan umumkan pada tanggal 27 Agustus 2024 mendatang.
" Untuk di Jakarta nanti, tanggal 27 Agustus 2024 , ibu akan umumkan siapa yang akan PDI-P usung, "imbuhnya.
Sebelumnya pada tanggal 21 Agustus 2024 di gedung parlemen, setelah rapat paripurna Masinton mengatakan PDI-P akan mengusung Anies Baswedan.
" Insya Allah ada Anies (Anies Rasyid Baswedan). Jadi, nanti tanggal 27 (Agustus), kalau PDIP mencalonkan Pak Anies Baswedan, kita akan unjuk rasa secara massal ke KPU Jakarta. Kami menggunakan putusan Mahkamah Konstitusi,” ungkap nya.