Iklan

Klik Ternak

KPA AIDS Kerawang benarkan peningkatan signifikan jumlah HIV Tahun ini di Kerawang

lampumerahnews
Sabtu, 12 Oktober 2024, 00.30 WIB Last Updated 2024-10-11T17:30:47Z



lampumerahnews.id

Kerawang - Komisi penanggulangan AIDS(KPA)Karawang mencatat adanya peningkatan signifikan dalam jumlah pengidap HIV tahun ini.


Dikatakan Yana, staf KPA Karawang,Hingga Oktober tercatat 679 kasus baru yang tersebar di berbagai kelompok masyarakat.


Dengan rincian (Lelaki seks Lelaki) sebanyak 209 kasus, masyarakat umum dengan 164 kasus, pasien TB (Tuberkulosis)109 kasus,pasangan berisiko (pas risti) 61 kasus, pelanggan 39 kasus, ibu hamil 35 kasus, pekerja seks 30 kasus, anak dari ibu ODHA (Orang dengan HIV/AIDS) 16 kasus, pasangan ODHA 13 kasus, calon pengantin 11 kasus, waria 5 kasus, dan satu kasus IMS (Infeksi Menular Seksual)


"Jumlah ini belum sampai akhir tahun, dan kemungkinan akan mencapai 800 kasus di akhir tahun nanti", Ungkap Yana, Jumat,(11/10/2024).


Ia juga memaparkan jika di kasus penyebaran HIV di kabupaten Karawang telah tercatat ada 3.581 kasus sejak tahun 2020 hingga 2025 Dengan jumlah itu, tambah Yana, menunjukkan perlunya perhatian serius terhadap penularan dan upaya pencegahan dini.

Komentar

Tampilkan

Terkini