Iklan

Klik Ternak

KPK Terbitkan Surat DPO atas nama Harun Masiku

lampumerahnews
Sabtu, 07 Desember 2024, 19.45 WIB Last Updated 2024-12-07T12:46:05Z

 


lampumerahnews.id

Jakarta- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menerbitkan 4 foto Daftar Pencarian Orang (DPO) atau buron Harun Masiku, pada Jumat (6/12/2024).


Foto tersebut diterbitkan KPK dalam surat Daftar Pencarian Orang (DPO) Nomor: RI/5739/DIK.01.02/01-23/12/2024 yang ditandatangani oleh Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron pada 5 Desember 2024.


"Untuk ditangkap dan diserahkan ke kantor Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia Jl Kuningan Persada Kav 4 Setiabudi Jakarta Selatan," demikian bunyi surat Pimpinan KPK tersebut, Jumat (6/12/2024).


Berikut ini ciri-ciri Harun Masiku berdasarkan surat DPO Pimpinan KPK:

Ciri-ciri fisik Harun Masiku

- Tinggi badan: 172 cm

Berat badan: - kg

Rambut: Hitam

Warna kulit: Sawo Matang

- Ciri khusus: Berkacamata, kurus, suara sengau, logat Toraja/Bugis.


Dalam surat DPO itu dicantumkan Nomor Penyidik yang bisa dihubungi apabila masyarakat menemukan Harun Masiku, yakni, Rossa Purbo Bekti pada email Rossa.bekti@kpk.go.id atau nomor telepon 021-25578300, dan Nomor Handphone 08119043917

Komentar

Tampilkan

Terkini