lampumerahnews.id
Bekasi - Beredarnya Surat Carteker KNPI DPD Jawa Barat yang ditujukan kepada KNPI DPD Kota Bekasi dianggap tidak benar oleh Panitia MUSDA ke-7 DPD KNPI Kota Bekasi.
Pasalnya menurut Panitia Steering Comite MUSDA Ke-7 DPD KNPI Kota Bekasi kemarin hanya di Pending dan akan diteruskan dalam jangka waktu dekat ini.
Septian selaku Wakil Ketua SC mengaku masih sanggup untuk menjalankan Musda lanjutan
“Tidak ada yang urgensi dalam hal ini DPD KNPI Jawa Barat Untuk Mengcarteker Musda KNPI Kota Bekasi, lagian kemarin kami hanya Pending saja sidang Musdanya, Bukan mengalihkan Ke Jawa Barat” Ujar Septian selaku Wakil Ketua Steering Comite Musda KNPI Kota Bekasi.
Rencananya Musda lanjutan akan dilaksanakan Bulan Januari ini dan tetap mengundang DPD KNPI Jawa Barat serta DPP KNPI sebagai pengamat.
“Kami akan tetap Menggelar Musda Lanjutan dan mengundang Jawa Barat Serta DPP untuk hadir dalam Musda DPD KNPI Kota Bekasi” Tegas Septian.
(Dito)