Iklan

Klik Ternak

Lurah Rorotan Sulap lahan kosong jadi taman

lampumerahnews
Rabu, 26 Februari 2025, 18.39 WIB Last Updated 2025-02-26T11:39:34Z



lampumerahnews.id

Jakarta- Lahan kosong yang kerap dijadikan tempat pembuangan sampah kini disulap menjadi Taman Karang Tengah RW 08 Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing. Ruang ketiga yang dihadirkan untuk warga Rorotan itu dilengkapi dengan sarana olahraga, alat permainan anak, saung, batu refleksi, dan fasilitas lainnya. rabu (26/2/25)


Lurah Rorotan, Ahmad Fitroh di lokasi merasa bersyukur karena Taman Karang Tengah RW 08 sudah bisa dimanfaatkan oleh warga setempat untuk berbagai kegiatan yang positif seperti halnya posyandu, olahraga, pertemuan warga, dan lainnya. Ia berterima kasih atas partisipasi dari pengurus RT/RW, LMK, dan masyarakat yang mendukung penuh penataan di lokasi ini.

"Kedepannya, berbagai fasilitas di Taman Karang Tengah RW 08 yang memiliki luas sekitar 320 m2 itu akan semakin dilengkapi. Nantinya akan dibuat Hatinya PKK, kolam gizi, menanam cabai, dan tanaman produktif lainnya sehingga diharapkan bisa menjaga ketahanan pangan "ujar lurah di lokasi. 


Diwaktu yang sama saat menghadiri acara peresmian Taman Karang Tengah RW 08 Rorotan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman menyampaikan apresiasi kepada jajaran Kelurahan Rorotan, LMK, pengurus RT/RW dan masyarakat Rorotan yang telah bersinergi untuk menghadirkan ruang ketiga bagi masyarakat.



" Saya minta kepada warga untuk memanfaatkan dengan sebaik-baiknya tapi juga harus dijaga dan dirawat secara bersama-sama agar taman ini tetap bersih, indah, dan nyaman, "tutupnya.


(Kipray) 

Komentar

Tampilkan

Terkini