Iklan

Klik Ternak

Letkol Inf Dony Gredinand sambangi Ponpes Al- Aqsha di Kelapa Gading

lampumerahnews
Sabtu, 22 Maret 2025, 11.37 WIB Last Updated 2025-03-22T04:37:21Z


lampumerahnews.id

Jakarta- Dandim 0502/JU Letkol Inf Dony Gredinand S.H., M.Tr(Han)., M.I.Pol., melaksanakan Safari Ramadhan di Pondok Pesantren Al-Aqsha, Kelapa Gading. Kegiatan yang penuh makna ini dimulai dengan sahur bersama para santri, diikuti oleh shalat subuh berjamaah, dan ditutup dengan tausiyah yang mengandung banyak hikmah.(22/3). 


Dalam sambutannya, Dandim 0502/JU memberikan motivasi kepada para santri dan santriwati agar terus semangat dalam menuntut ilmu


" Terus bersemangat dalam menuntut ilmu Agama dan menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman tanpa terpengaruh hal-hal negatif." tegas Dandim dalam sambutannya. 


Beliau juga menekankan agar tidak mudah terprovokasi oleh ajakan yang mengarah pada tindakan negatif,


" Santriwan dan santriwati jangan mudah terprovokasi oleh ajakan yang mengarah pada tindakan negatif, seperti demonstrasi yang menghina pemerintah, dan penting selalu  mengikuti bimbingan para pembina yayasan serta melaksanakan puasa dengan penuh fokus dan semangat selama bulan suci Ramadhan."himbau Dandim. 


Kegiatan Safari Ramadhan ini diharapkan dapat menjadi momen kebersamaan yang penuh berkah, mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan selama bulan Ramadhan.

Komentar

Tampilkan

Terkini